Template by:
Free Blog Templates

Custom Search


Marquee Text Generator at TextSpace.net IP

Bacaan Anda

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Internet Diputus, Spam Turun drastis


SAN FRANSISCO - Meluasnya volume spam yang mengotori dunia maya membuat gemas dua penyedia layanan internet di Amerika Serikat, sehingga memaksa mereka untuk memutuskan koneksi layanan internet yang digunakan sebuah perusahaan.

Tak dinyana, langkah nekat yang diambil malah menghasilkan efek baik karena dilaporkan oleh sebuah fima sekuritas internet bahwa jumlah penyebaran spam menurun menjadi dua pertiga

Penurunan jumlah spam secara drastis itu dinilai cukup fenomenal karena bisa diraih hanya dalam kurun singkat. Prestasi tersebut juga dibenarkan Symantec yang terkenal sebagai penyedia layanan sekuritas internet. Symantec memaparkan fakta bahwa penyebaran spam menurun menjadi 60 miliar, dari sebelumnya 120 miliar.

Keberhasilan tersebut juga dianggap sebagai bukti validitas sebuah anti-spam yang mampu menelusur balik sekumpulan pesan yang bermuara dari sebuah perusahaan web hosting yang bermarkas di Silicon Valley bernama McColo. Perusahaan itu terbukti menyewakan server kepada klien. McColo terseret ke masalah hukum karena firma itu juga terbukti mengontrol pembajakan komputer berskala besar dengan mengirimkan pesan spam dan mengambil keuntungan dari pemalsuan piranti lunak anti-virus. Sebelumnya McColo juga pernah tertangkap basah menggawangi 40 situs yang mengandung unsur pornografi anak.

Dari hasil penyelidikan juga teridentifikasi bahwa perusahaan tersebut mempunyai hubungan kerja sama dengan dua penyedia layanan internet besar, yaitu Hurricane Electric dan Global Crossing. Segera setelah ditemukan fakta tersebut, para penyelidik langsung memutus koneksi internet antara McColo dan kedua perusahaan tersebut.

"Kami sudah mendengar laporannya dan apa yang dilakukan McColo sangatlah tak terpuji. Mereka adalah klien kami dan karena masalah ini kami memutuskan hubungan kerja sama dengan mereka," geram pimpinan infrastruktur Hurricane Electric yang bermarkas di Fremont, California, Benny Ng, seperti dilansir dari Big News Network, Sabtu (15/11/2008).

Namun keberhasilan yang sudah dicapai tersebut, dinilai Symantec sebagai kelegaan sesaat, karena sudah barang tentu para biang kerok spam akan mencari cara lain untuk mendistribusikan pesan-pesan mereka.

3 komentar:

Admin mengatakan...

waduh..drastik sekali perubahannya..

ipam nugroho mengatakan...

info maknyuus..

Anonim mengatakan...

baaggooosss.....

spam emang nyebelin!!!

COMUNITY